MOST RECENT

|

Bajaj Tawarkan Tiga Tipe Pulsar



Panritae -- Sepeda Motor Bajaj yang masuk ke Indonesia pada 2006 dan Kota Makassar pada 2008 terus melakukan inovasi pada setiap produk yang diluncurkan. Tahun ini Bajaj megeluarkan tiga tipe sepeda motor sport yakni  tipe Pulsar 135 LS, Pulsar 180 DTS.i dan Pulsar 220 limited edition.  

Beda halnya dengan sepeda motor sport lainnya, tipe Pulsar bisa dikatakan jenis sepeda motor smart di kelasnya. Kelebihan yang dimiliki Bajaj Pulsar sehingga disebut motor smart, yakni jika pengendara belok dengan menyalakan weser dan lupa mematikan saat posisi motor dalam keadaan lurus, maka weser otomatis mati. Jika standar samping tidak naik saat kendaraan akan dijalankan maka lampu indikator akan menyala sebagai isyarat.


Pada malam hari jika lampu jarak dekat mati maka secara otomatis akan dialihkan ke lampu jarak jauh. Semua panel indikator pada malam hari dalam posisi menyala. Bukan cuma itu Bajaj Pulsar juga memiliki dua busi sementara motor lainnya hanya memiliki satu busi saja. Tujuannya, agar pembakaran saat menyalakan mesin lebih optimal. 


Bahkan, di akhir tahun, Bajaj Pulsar akan mengeluarkan produk barunya dengan tiga busi. Agar pembakaran mesin lebih sempurna  Bajaj Pulsar pun dilengkapi dengan empat katup.
“Bajaj Pulsar sangat irit pemakaian bahan bakar,” kata Jimmy Honoris, Branch Manager PT Kumala Prima Auto sebagai dealer utama sepeda motor Bajaj Sulsel, Sulbar, dan Sultra. Walaupun jenis motor ini irit dalam pemakaian bahan bakar namun tenaga yang dihasilkan tetap stabil di putaran atas maupun bawah.


Pemakaian bahan bakar untuk Bajaj Pulsar termasuk sangat irit karena satu  liter bisa menempuh jarak perjalanan 65–80 km. Ini dikarenakan penggunaan teknologi Twin Spark dan 4 Valves. Maka,  konsumen yang memakai Pulsar merasa puas karena  motornya terbilang tangguh dan hemat serta dapat diandalkan dalam situasi apa pun.


Bajaj Pulsar juga dilengkapi Body Control Unit (BCU), yang merupakan Sealed Electric Control Unit, terdapat di dalam Head Light Assly. BCU mengontrol komponen berikut,  semua fungsi saklar RH & LH i.e.  Head lamp,Tail lamp, Self Cancellation of Indicator, Engine Kill Switch, Pass Indicator, Speedometer, Tachometer, Two Trip Meters & Fuel Indicator. 


Sementara features,  mencegah terjadinya hubungan pendek. Nyala lampu sein (flasher) diatur oleh BCU. Apabila salah satu filamen lampu depan putus, maka filamen kedua akan menyala secara otomatis. Memberikan keamanan ketika berkendara di malam hari. Tombol starter tidak bisa digunakan terus menerus sampai 4 kali, dan harus menunggu dulu selama 20 detik. Fitur ini mencegah kerusakan pada baterai dan motor starter.




Posted by PANRITA'E on 1:09 AM. Filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response

1 komentar for "Bajaj Tawarkan Tiga Tipe Pulsar"

  1. mantap www.panritae.com

Leave a reply

TINGGALKAN KOMENTAR

Blog Archive

Recently Commented

Recently Added